ASTION berkomitmen menjadi jembatan antara talenta teknik otomasi industri dengan kebutuhan dunia kerja. Melalui kemitraan strategis dengan perusahaan nasional dan multinasional, ASTION menghadirkan akses eksklusif terhadap berbagai peluang karir profesional di bidang otomasi industri, kontrol sistem, robotika, dan transformasi digital industri.
Program Magang & Internship: Bekerja sama dengan mitra industri dan institusi pendidikan untuk memberikan pengalaman kerja nyata bagi mahasiswa dan lulusan baru dan Sertifikasi Kompetensi & Pelatihan: Menyediakan pelatihan dan sertifikasi resmi yang diakui oleh Kemenaker & BNSP, sebagai nilai tambah dalam persaingan dunia kerja.
Career Mentoring: Pendampingan dari para profesional berpengalaman dalam merencanakan dan mengembangkan jalur karir.
Hubungi Kami untuk Kolaborasi Apabila Anda mewakili perusahaan, institusi, atau organisasi yang tertarik menjalin kemitraan strategis dengan ASTION Kerja sama dalam pengembangan dan integrasi teknologi terbaru di bidang industri otomasi, IoT, dan sistem kendali serta Kolaborasi dalam riset dan pengembangan, program sertifikasi, penyelenggaraan seminar, dan rekrutmen tenaga ahli otomasi industri - Penyelarasan kurikulum, program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka), serta pelaksanaan magang dan praktik kerja industri.